Channel Pers

Bupati Bersama Ketua TP PKK Lutim Hadiri Tausiyah 100 Hari Wafatnya Almarhumah Rugaya



Channelpers.com, Luwu Timur -Bupati Luwu Timur, H. Budiman bersama Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty menghadiri Tausiyah mengenang 100 Hari Wafatnya Almarhumah Rugaya Dg. Tajiwa Binti Lahaseng di Mallaulu, Desa Ussu, Kecamatan Malili, Senin malam (06/02/2023).


Almarhumah Rugaya Dg. Tajiwa, adalah Ibunda Kasubdit II Ditresnarkoba Polda Kaltim, AKBP. Musliadi Mustafa, dengan menghadirkan Ustadz Hilman Fauzi, S.E.I., M.ESY, Dai Muda Millenial asal Kabupaten Garut, Jawa Barat, yang memiliki Dakwah yang khas sehingga menjadikannya sebagai salah seorang The Rising Star di Dunia Dakwah saat ini.


Bupati Luwu Timur, H. Budiman saat mewakili keluarga Almarhumah menyampaikan sepatah kata mengucapkan terima kasih kepada Ustadz Hilman yang sudah kali kedua datang di Kabupaten Luwu Timur.


"Insha Allah, di bulan Mei Ustadz Hilman dijadwalkan akan datang lagi atas inisiasi Adinda saya AKBP. Musliadi," kata Budiman.


Selanjutnya, Bupati Budiman menceritakan, bagi bapak Musliadi, Kalimantan itu dekat jika Almarhumah ibunya memanggil dia pulang. "Kalau ibunya bilang rindu, dia langsung tiba-tiba ada di Malili. Jadi kalau ada keberhasilan hari ini, tidak terlepas dari doa-doa ibunda yang malam ini kita peringati 100 hari atas berpulangnya ke Rahmatullah orang tua kita tercinta," kata Bupati.


"Tentu kita bersyukur bisa hadir semua disini untuk berbagi duka atas 100 hari kita ditinggalkan orang tua kita tercinta. Ini luar biasa, dan bapak Musliadi ini menginspirasi kita semua bahwa bagaimanapun jauhnya kita, jika orang tua memanggil, tidak ada yang bisa menghalangi untuk segera datang," tegas Bupati Luwu Timur.


"Saya mewakili keluarga besar ini menyampaikan terima kasih banyak atas kehadiran kita semua ditempat ini. Doa-doa kita semua, semoga umur almarhumah dijadikan taman-taman surga dengan doa-doa kita semua," tutup Budiman.


Sementara dalam tausiyahnya, Ustadz Hilman Fauzi mengajak semuanya agar senantiasa menyayangi dan memuliakan orang tua utamanya seorang ibu. Karena, menurutnya, ridhonya Allah tergantung ridhonya orang tua. Murka bencinya Allah tergantung murka bencinya orang tua.


"Ini pesan bagi semua, mau sukses hidupmu, mudah, muliakan orang tua mu. Mau bahagiakan hidupmu, mudah, bahagiakan orang tua mu. Engkau punya hajat, dan engkau ingin hajat mu segera tercapai, Mudah, muliakan orang tua mu," tegas Ustadz Hilman yang membuat seluruh hadirin bersedih mendengarnya.


Diakhir tausiyah Mengenang 100 Hari Wafatnya Almarhumah Rugaya Dg. Tajiwa Binti Lahaseng, Ustadz Hilman dengan tersedu-sedu dan sekali-kali mengusap air matanya karena mengingat orang tuanya yang juga telah wafat memimpin doa bersama. Dalam doa bersama ini, Ustadz mengajak semua yang hadir untuk ikut mendoakan orang tuanya.


Turut hadir Ketua DPRD Lutim, Aripin, Wakil Ketua II DPRD Lutim, H. Usman Sadik, para Asisten dan Staf Ahli, para Kepala OPD, perwakilan Kemenag Lutim, jajaran Pemerintah Kabupaten Luwu Timur, Keluarga Besar Almarhumah, dan masyarakat Kabupaten Luwu Timur. (rhj/ikp-humas/kominfo-sp)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama