Channel Pers

Kepala Sekolah UPT SP SDN 162 Limbo Mampongo mengadakan Penilaian Kerapian dan Kebersihan Kelas



Channelpers.com, Luwu Timur -Kepala Sekolah UPT SP SDN 162 Limbo Mampongo Sutinah, S.Pd mengadakan penilaian kerapian dan kebersihan Kelas pasca semester siswa, Beberapa kriteria ditetapkan untuk menentukan juara kelas terbersih, yaitu kelengkapan administrasi kelas, kelengkapan perlengkapan kebersihan kelas, kebersihan meja dan kursi, kebersihan lingkungan kelas, dan keindahan kelas. Semua kelas bertekad meraih juara lomba kebersihan kelas. Sumber Makmur, 15/12/2023



"Tujuan lomba ini dilaksanakan untuk meningkatkan rasa memiliki siswa terhadap kelas masing-masing maupun sekolah, dengan menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekolah sehingga proses belajar terasa lebih nyaman dan menyenangkan"Ungkap Sutinah, S.Pd



Dalam menjaga kebersihan Sekolah, siswa tidak lagi memandang sebagai kewajiban, namun, siswa sadar agar pentingnya kebersihan lingkungan sekolah, demi Kesesatan dan kenyamanan dalam proses pembelajaran.



Dalam Penilaian Kerapian dan Kebersihan Kelas diraih oleh : 

- Kelas 3 b. Wali kelas Ni Putu Sumarini, S.Pd sebagai juara I.

- Kelas 2. Wali kelas Ni Nyoman Nandi, S.Pd sebagai juara II.

- Kelas 4. Wali kelas Putu Nila Pebrianti, S.Pd sebagai juara III.



Hadiah diserahkan langsung kepada masing -masing ketua kelas yang mendapatkan juara melalui wali Kelasnya.

Laporan: Muhammad Faizi

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama