Channel Pers

Koramil 1403/13 Wotu Lakukan Penanaman Pohon Mangrove Di Pantai Wisata Balo-Balo



Channelpers.com, Luwu Timur -Hari Rabu tanggal 7 Februari 2024  pukul 08.00 Wita, Danramil beserta Personil Koramil 1403-13 Wotu melaksanakan penghijau (penanaman Manggrove) bersama  Polsek Wotu, Satpol PP, Aparat Desa dan masyarakat bertempat di Tempat Wisata Desa Balo Balo Kec Wotu Kabupaten Luwu timur.



Danramil 1403-13/Wotu, Kapten Inf Jufri Upara ,SH mengatakan, dengan menjaga kebersihan garis pantai, serta menanam bibit mangrove, pihaknya berharap dapat mencegah abrasi dari air laut dan dapat terhindar dari bencana alam.



“Hal positif ini juga semoga dapat memicu kesadaran masyarakat luas, khusus warga Desa Balo-Balo yang berada di daerah pesisir pantai, untuk tidak membuang sampah ke laut dan bisa menjaga hutan mangrove,” ujar Kapten Inf Jufri Upara ,SH


Lanjut, Sebagai bentuk partisipasi dan kepedulian dari Komando atas dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan di wilayah teritorial yang menjadi tanggung jawabnya kita semua.



"Kegiatan penghijauan ini bertujuan membangun Soliditas yang kokoh serta mempererat hubungan silaturahmi antara Prajurit TNI AD dengan seluruh instansi terkaiat dan masyarakat dan guru serta pelajar dalam memberikan edukasi tentang pentingnya penghijau sehingga tidak terjadi abrasi di pinggir pantai,". Jelasnya.


"Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka membangun kebersamaan, menumbuhkan kesadaran serta gotong royong selaras dengan pelaksanaan membangun, membangkitkan kembali budaya cinta akan alam sekitarnya dan mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat", Kunci Kapten Inf Jufri Upara ,SH


Adapun rangkaian kegiatan dalam kegiatan tersebut adalah Penanaman pohon mangrove secara serentak yang di lakukan oleh Danramil menanam 120 bibit manggrove diikuti oleh instansi dan komponen masyarakat Desa Balo-Balo.

Turut hadir dalam kegiatan ini diantaranya, Kapolsek Wotu, Akp Muhajir,S.Pd, Pjs Kades Balo Balo, Jamilin, Koordinator Satpol PP Kec Wotu,Ketua Karang Taruna/Angota Desa Balo Balo, Tomas/Toda Desa Balo Balo, Warga masyarakat Desa Balo balo.


Terakhir, kegiatan pelaksanaan penanaman pohon mangrove yang diselenggarakan oleh Koramil 1403/13 Wotu berjalan dalam keadaan aman, tertib dan lancar.


Laporan Tim.



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama