Channel Pers

Akbar Diwakili Angota Fraksi dan Kader Golkar Mengambil Formulir Ke Partai Hanura dan PAN Sebagai Calon Wakil Bupati Lutim



Channelpers.com , Luwu Timur -Suhu politik jelang Pilkada Luwu Timur Tahun 2024 kian memanas. Masing-masing partai politik sudah mulai melakukan lobi-lobi kerjasama pada ajang kontestasi 5 tahunan.

Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024, baik masyarakat maupun partai politik kembali bersiap untuk menentukan pilihannya.


Sebagaimana informasi, beberapa parpol besar di Kabupaten Luwu Timur terbilang sudah melakukan safari politik. Salah satunya yakni Partai Golkar Luwu Timur.

Badawi Alwi, Ketua Fraksi Golkar sekaligus Kader Sonior Partai Golkar Luwu Timur turut menyampaikan strategi Partai Golkar dalam menjaring kandidat politik. Ia menyampaikan, partai politik merupakan aspek penting dalam merancang pembangunan. 

Oleh karena itu, Partai Golkar cukup selektif dalam memilih kandidat untuk maju ke Pilkada 2024. 

“Pertama, harus melihat calon-calon itu memiliki visi, misi, dan cara pandang yang sama atau tidak dengan partai kita dalam memajukan sebuah daerah. Itu menjadi penting, bukan hanya sekedar duduk, tapi apakah kinerja dia sejalan dengan arah strategi partai,” jelasnya.

Hari ini, Rabu, 22 Mei 2024 Akbat Andi Leluasa di Wakili oleh Anggota Fraksi Golkar, Wahidin Wahid dan sejumlah kader Golkar luwu timur mengambil formulir pendaftaran di Partai Hanura dan Partai PAN Luwu Timur.

"Anggota fraksi golkar dan kader hari ini mewakili pak Akbar mengambil formulir pendaftaran di partai Hanura dan PAN Luwu Timur sebagai calon wakil bupati dan kita mengajak kerja sama untuk mengusung Pak Budiman berpaket dengan Akbar. Budiman dan Akbar bila satu paket cara pandang keduanya sama dalam kepemimpinan untuk keberlanjutan pembangunan Kabupaten Luwu Timur", Tutup Badawi Alwi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama