Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Presiden International Social Security Association (ISSA), Sri Dato Mohammed Azman Aziz dan diterima oleh Wakil Bupati Luwu Timur, Mochammad Akbar Andi Leluasa, yang disaksikan Wakil Presiden Republik Indonesia Prof. Dr. (H.C.) K.H. Ma’ruf Amin, di The Krakatau Grand Ballroom, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, Kamis (08/08/2024).
Universal Health Coverage (UHC) merupakan sistem penjaminan kesehatan yang memastikan setiap warga dalam populasi memiliki akses yang adil terhadap pelayanan kesehatan promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif, bermutu dengan biaya terjangkau.
UHC mengandung dua elemen inti yakni :
Akses pelayanan kesehatan yang adil dan bermutu bagi setiap warga dan Perlindungan risiko finansial ketika warga menggunakan pelayanan kesehatan.
Dalam rangka mewujudkan UHC, Pemerintah Indonesia telah menyelenggarakan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN/KIS) sejak 1 Januari 2014. Program ini diselenggarakan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan sesuai dengan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN). Program JKN/KIS bertujuan untuk memberikan akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan dan memberikan perlindungan finansial.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin dalam sambutannya mengatakan, UHC Award merupakan sebuah apresiasi kepada Pemerintah Daerah. Penghargaan tersebut diberikan atas dasar dedikasi dan komitmen tinggi kepala daerah yang telah mewujudkan UHC dengan cakupan perlindungan kepesertaan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) minimal 95 persen dari total penduduk.
“Saya mengharapkan penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi Pemerintah Daerah untuk menyempurnakan cakupan kepesertaan aktif dan memastikan perlindungan kesehatan penduduk di wilayahnya masing-masing,” kata Ma’ruf Amin.
Didampingi Kepala Dinas Kesehatan Lutim, dr. Adnan D. Kasim, Wakil Bupati Luwu Timur, Mochammad Akbar Andi Leluasa mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diterima. Menurutnya, Penghargaan Capaian UHC ini menjadi motivasi bagi jajaran Pemerintah Kabupaten Luwu Timur untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
“Penghargaan ini tidak lepas dari peran serta dan dukungan dari berbagai pihak, antara lain instansi pemerintah maupun pihak swasta. Oleh karena itu, ke depan, capaian UHC kita akan terus ditingkatkan. Dengan penghargaan ini diharapkan penyelenggaraan jaminan sosial kesehatan di Kabupaten Luwu Timur dapat dirasakan kemudahannya oleh semua lapisan masyarakat," jelas Akbar. (rhj/ikp-humas/kominfo-sp)