Channel Pers

Pada Momen Pengukuhan Tim Pemenangan Kecamatan Malili, Budiman Kenang Alma H. Amran Syam



Channelpers.com , Luwu Timur– Ribuan pendukung dan simpatisan memadati acara pengukuhan Tim Pemenangan Budiman-Akbar Kecamatan Malili di Lapangan Soekarno Hatta Desa Puncak Indah. Kamis, 19 September 2024
Kegiatan ini dihadiri oleh tim pemenangan dari berbagai desa di kecamatan Malili, serta relawan yang bersemangat mendukung pasangan Budiman Hakim dan Akbar Andi Leluasa dalam kontestasi pilkada serentak 2024 mendatang.

Dalam sambutannya, Bupati Budiman mengajak seluruh hadirin untuk mengenang jasa para pejuang pembangunan daerah yang telah mendahului, terutama Bapak H. Amran Syam, mantan Ketua DPRD yang sangat berjasa dalam pembangunan Kabupaten Luwu Timur. 

"Sebagian besar program kerja yang kami wujudkan adalah hasil pemikiran dari beberapa pejuang pembangunan daerah ini yang telah mendahului kita seperti Almarhum Bapak H. Amran Syam, dan suatu kehormatan bagi kita karena hari ini Ny. Amran Syam mengiringi kegiatan kita hari ini. Mari kita semua mengirimkan doa dan Surah Al-Fatihah kepada beliau," pinta Bupati, yang diikuti oleh seluruh simpatisan yang hadir dalam suasana penuh haru.




Orasi politik Bupati Budiman yang didampingi oleh Ibu Bupati, Wakil Bupati Akbar Andi Leluasa dan beberapa tokoh politik turut hadir untuk memberikan dukungan, di antaranya adalah anggota legislatif seperti Aripin, S.Ag, Badawi Alwi, Wahidin Wahid, dan Bangkit Revormansyah Husler dari Partai Golkar.

Hadir pula Sarkawi A. Hamid dari Partai Gerindra, serta Ober Datte, Eric Strada, Andi Ahmad, Sukasman, Rizal, dan Ambrosius Boroallo dari PDI Perjuangan.

Momentum pengukuhan tim pemenangan ini menjadi salah satu tonggak penting dalam perjalanan politik pasangan Budiman-Akbar. Kehadiran ribuan pendukung menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap program-program yang diusung oleh pasangan ini. 

Mereka mengusung visi untuk melanjutkan kebaikan pembangunan dengan komitmen untuk terus memperbaiki kehidupan masyarakat Kabupaten Luwu Timur.

Acara ini ditutup dengan yel yel bersama yang menyemangati tim dan simpatisan, menandai tekad kuat para simpatisan untuk mendukung penuh langkah-langkah politik pasangan Budiman-Akbar menuju kemenangan pada pilkada 2024 tahun ini.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama