Channel Pers

Budiman: Program Makan Siang Gratis, Peluang Bisnis bagi Warga Luwu Timur



Channelpers.com , Luwu Timur -Calon Bupati Luwu Timur, Budiman, terus menggugah semangat warganya untuk memanfaatkan peluang bisnis lokal yang terbuka seiring dengan program makan siang gratis yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo. Dalam kampanye dialogis di Desa Lewonu, Budiman menekankan pentingnya kesiapan masyarakat untuk menangkap peluang ini.

Budiman menyampaikan, program makan siang gratis yang menyasar murid SD di seluruh Indonesia akan membuka kebutuhan baru yang besar bagi daerah seperti Luwu Timur. “Setiap hari, sekitar 50 ribu siswa SD di Luwu Timur akan membutuhkan makanan. Bayangkan saja, ini mencakup kebutuhan telur ayam, sayur, ikan, tahu, dan tempe setiap harinya. Jika tidak kita siapkan dari sekarang, kita bisa bergantung pada pasokan dari luar daerah,” ujar Budiman di hadapan ratusan warga yang hadir.

Menurutnya, kebutuhan ini adalah peluang bisnis bagi masyarakat lokal, mulai dari peternak hingga petani sayur. “Tidak hanya itu, ketika Industri Hilirisasi Pertambangan (IHIP) mulai beroperasi, permintaan bahan pangan akan meningkat lebih besar karena kebutuhan konsumsi karyawan. Ini saatnya kita bersiap agar perubahan di Luwu Timur ke depan bisa menguntungkan masyarakat lokal,” tambah Budiman.

Dukungan pun datang dari warga. Sahar, salah satu warga Desa Lewonu, menyatakan bahwa Budiman memiliki visi yang luar biasa dalam memberdayakan masyarakat. "Macca Pak Bupati ta ini, dia tidak egois dan selalu berpikir untuk kebaikan kita semua. Jika tidak diberitahu, kita mungkin tidak sadar ada peluang besar di depan mata,” ungkapnya.

Budiman berharap, melalui pendekatan ini, masyarakat dapat lebih mandiri dan siap menghadapi kebutuhan baru di wilayah mereka.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama