Channel Pers

Lagi-Lagi Pembahasan RPJMD Luwu Timur Deadlock, DPRD Minta Bappelitbangda Hadirkan Tenaga Ahli Yang Dipakai Pemkab



Luwu Timur, Channelpers.com  - Pembahasan Rancangan Awal RPJMD Pemerintah Kabupaten Luwu Timur di DPRD Luwu Timur, Senin (14/04/2025 ) deadlock lagi. 

Wakil Ketua I DPRD Luwu Timur, HM. Siddiq BM terpaksa menskorsing pembahasan RPJMD tersebut sampai ada kepastian dari Bappelitbangda Lutim menghadirkan tenaga ahli yang di pakai Pemda. 

" Dari tadi kita ini ternyata hanya berdebat kusir, ternyata belum ada tim ahli yang di SK kan bupati. Kalau begitu pembahasan RPJMD ini kita skorsing sampai ada kepastian dari Bappelitbangda menghadirkan tenaga ahli Pemkab Lutim. " Kata Siddiq sambil mengetuk Palu sidang. 

Sesuai kesepakatan hari senin ini, Pembahasan Ranwal RPJMD ini harus menghadirkan tenaga ahli, jika tidak bisa hadir secara langsung bisa lewat zoom, karena anggota dewan ingin berdiskusi soal penghilangan kata Inovasi dan gotong royong pada visi misi Ibas - Puspa. 

Ketika Pembahasan Ranwal di mulai, anggota dewan tidak melihat ada tenaga ahli hadir baik secara fisik maupun secara zoom juga tidak ada. 

Ketika ditanya, kepala Bappelitbangda Luwu Timur Dohri, mengaku enam orang tenaga ahli tersebut lagi berhalangan, ada yang dalam perjalanan ke Bau - Bau, ada yang sakit dan ada juga dipakai di kabupaten lain. 

Alasan ini sontak memancing emosi anggota dewan yang hadir. Wahidin Wahid merasa alasan itu tidak masuk akal, karena enam orang tenaga ahli ini sudah di SK kan Pemkab Luwu Timur dengan honor sebesar Satu Juta Perjam. Tentulah ada rasa tanggung jawabnya ketika dibutuhkan. Kata Wahidin. 


Lalu Siddiq pimpinan rapat pembahasan RPJMD meminta SK Enam orang tenaga ahli tersebut. " Secara mengejutkan Dohri menyampaikan Enam Orang Tim Ahli ini sebenarnya belum di SK Kan Bupati Luwu Timur. 

Mendengar jawaban itu Rapat RPJMD langsung buyar, anggota dewan yang emosi satu persatu keluar ruangan untuk mengendalikan emosi mereka. 

Siddiq Pimpinan Rapat juga tak kuasa menahan emosinya, ia lalu menskorsing rapat sampai ada kejelasan dari Bappelitbangda untuk mendatangkan tim ahli Pemda Lutim. 

Setelah Pembahasan di skorsing, tak berselang lama tiba - tiba Bappelitbangda menyampaikan sudah ada SKnya tenaga ahli tersebut sambil menayangkan nama - nama tim ahli tersebut di monitor. 

Bukannya meredakan situasi,kemunculan SK Tim Ahli secepat kilat ini membuat anggota dewan merasa seperti dipermainkan. 

Muhammad Nur, Fraksi PDIP dengan tegas mengatakan Fraksi PDIP tidak akan terlibat dalam pembahasan, jika tidak ada kepastian dari Bappelitbangda terkait tim Ahli. Apalagi Ranwal ini ia melihat kajiannya sangat menganut ekonomi kapitalis. 

" Kalau tidak ada kepastian ini kami Fraksi PDIP tidak akan terlibat dalam pembahasan RPJMD ini, untuk itu pastikan memang mi ada apa tidak Tenaga Ahlinya ini. " Tegas Muhammad Nur. 

Sarkawi dalam kesempatan itu mengutarakan harus ada kejelasan dari tim ahli ini, karena kita akan mempertanyakan urgensi menghilangkan kata inovasi dan gotong royong itu. 

" Untuk perkara ini, saya punya lima pertanyaan yang akan saya sampaikan ke tim ahli sekiranya ada tim ahli hadir. Selama tidak ada mana mungkin saya sampaikan diruangan ini yang mau saya tanyakan" Ungkap Sarkawi. 

 Habis duhur, akhirnya Bappelitbangda berhasil mendatangkan Afrianto salah seorang dari Enam Tenaga Ahli yang dipakai Pemkab Lutim. 

Setelah berdiskusi panjang lebar, akhirnya Rapat Pembahasan Ranwal dapat dilanjutkan dengan catatan tetap memasukkan kata Inovasi dan Gotong Royong. Selanjutnya menjadi tanggung jawab bupati untuk menerjemahkannya dalam RPJMDnya. 

Anggota dewan beranggapan dua kata tersebut tidak bisa dihilangkan karena punya makna tersendiri. 

Adapun enam orang Tenaga Ahli yang dipakai Pemkab Lutim tersebut adalah :

1.Prof.Dr.Ir. Darawan Salman M.Sc. Dosen Unhas dihonor 1 Juta Perjam

2. Dr. Sawedi Muhammad M.Sc. Dosen Unhas. Dihonor. 1 juta perjam. 

3.Dr.Sultan Suhab. M.Si. Dosen Unhad. Dihonor 1 Juta perjam. 

4. Dr. Zaenuddin Djaka. Nobel Institute. Dihonor 1 Juta Perjam. 

5. Ir. Suciati Sapta Margani. M.Si. Bappelitbangd

6. Afrianto M, Si. Pentahili Indonesia. Dihonor 1 Juta Perjam

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama